Mahasiswa KKN-T Unhas Perkenalkan Pentingnya Ekonomi Dalam Kehidupan Sehari-hari
Februari 27, 2025
BULO-BULO, Foxnesia.com - Mahasiswa KKN-T Gel. 113 Universitas Hasanuddin Desa Bulo-Bulo melaksanakan program sosialisasi bertema "Pengenalan Pentingnya Ekonomi dalam Kehidupan Sehari-hari" yang ditujukan untuk siswa SD, Kamis (27/02/25).
Program ini bertujuan untuk mengenalkan konsep dasar ekonomi sejak dini, agar anak-anak dapat memahami pentingnya mengelola uang dengan bijak.
Dalam kegiatan ini, siswa diajarkan tentang perbedaan antara keinginan dan kebutuhan, serta pentingnya menabung.
Mereka juga diajak untuk membuat celengan sederhana sebagai langkah awal dalam belajar menyisihkan uang.
"Dengan metode interaktif dan permainan edukatif, kegiatan ini berhasil menarik perhatian anak-anak. Diharapkan, edukasi ini dapat membentuk kebiasaan baik dalam mengatur keuangan sejak usia dini," ungkapnya.
Haeril