FOXLINE NEWS
Mode Gelap
Artikel teks besar

Bersama Ourhome Family, KT Makkawarue Desa Saohiring Salurkan Bantuan Donasi Kepada Korban Kebakaran



SINJAI, Foxnesia.com - Setelah melakukan Open Donasi melalui Sosial Media selama tiga hari, Karang Taruna Makkawarue bersama Ourhome Family Desa Saohiring menyalurkan bantuan Donasi kepada korban bencana kebakaran.

Kegiatan penyaluran ini berlangsung di Dusun Bole, Desa Saohiring, Kecamatan Sinjai Tengah, Sabtu (08/03/25) Sore.

Ketua Karang Taruna Makkawarue, Haeril Anwar menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan inisiasi dari pengurus Karang Taruna untuk terjun langsung membantu korban kebakaran.

"Ini sebagai langkah positif pemuda dan masyarakat dalam membangun kepedulian terhadap sesama warga yang membutuhkan bantuan kita," katanya.

Lebih lanjut, Haeril berharap semoga bantuan yang disalurkan dapat bermanfaat.

"Semoga korban bisa diberikan ketabahan atas musibah yang diterimanya dan semoga bantuan yang kami salurkan ini bisa bermanfaat dan tentunya bisa bernilai ibadah," tuturnya.

Sementara itu, Basri Bas (45) yang merupakan korban bencana kebakaran mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah membantu meringankan bebannya.

"Terima kasih atas kepedulian dari teman-teman Karang Taruna Makkawarue dan masyarakat Desa Saohiring serta seluruh elemen yang telah membantu meringankan beban kami. Bantuan ini sangat membantu untuk melakukan perbaikan pada tempat tinggal kami," ucapnya.

Diketahui, bencana kebakaran terjadi pada hari Kamis 6 Maret 2025 sekitar pukul 13:00 WITA yang menyebabkan rumah hangus terbakar dan kerugian lainnya sekitar ratusan juta rupiah.

Wiwi
Tutup Iklan
Hubungi Kami untuk Beriklan